BPKK PKS Indramayu Gelar Rapat Koordinasi dan Capacity Building

Minggu, 03 April 2016


INDRAMAYU - Untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas kader perempuan, Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Indramayu menggelar kegiatan Capacity Building, Minggu (03/04) kemarin.


Kegiatan yang bertempat di Aula Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kabupaten Indramayu, dihadiri oleh lebih kurang 40 kader perempuan pengurus BPKK. Seluruh peserta tersebut merupakan perwakilan bidpuan Cada dan bidpuan DPC se-Kabupaten Indramayu.

Ketua bidang BPKK PKS Kabupaten Indramayu, Tuti Warshiti M.Pd, dalam sambutannya menyampaikan bahwa diadakan kegiatan adalah adalah untuk memberikan pembekalan dan training motivasi kepada kader perempuan PKS.
Dikatakan, kader perempuan PKS diharapkan mampu menjadi Penggerak Perempuan di lingkungannya masing-masing. Serta kader-kader perempuan PKS harus menjadi Pelopor kebaikan di tengah-tengah masyarakat. "Kegiatan ini salah satunya untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas kader perempuab PKS," terangnya.
"Namun disamping peran itu, sebagai kader perempuan PKS, harus mampu menjadi pelopor dan penggerak di lingkungan masyarakat masing-masing," ucapnya.
Lanjutnya, sebagai kader perempuan PKS, peran yang Allah amanahkan kepada kita, harus sukses dengan sebaik-baiknya kita tunaikan. Jangan kita melupakan Peran asasi kita yang akan dimintai pertanggungjawaban di akhirat kelak, peran kita sebagai hamba Allah swt, sebagai istri dan sebagai ibu.
Tampil sebagai pemateri Ismail Dahsyat, sebagai trainer ketahanan keluarga, mengatakan bahwa kader PKS perempuan dimanapun posisinya harus menjadi garda terdepan dan memberikan manfaat bagi ummat. Oleh karena itu, setiap kader perempuan wajib membekali diri dan meningkatkan kapasitas serta terus meningkatkan pengetahunnya sehingga mampu menjawab dan merespon berbagai persoalan yang ada di masyarakat.

Kegiatan yang mengusung tema tentang sinergitas dakwah kultural dan struktural, tersebut diharapkan mampu menjadi bekal bagi kader perempuan PKS untuk menjawab berbagai persoalan yang ada di dalam masyarakat.
"Kader PKS harus mampu, dimanapun posisinya, harus mampu menjawab segala persoalan yang ada didalam masyarakat," pungkasnya.
Ditambahkan, peran kita di masyarakat tidak boleh kita tinggalkan, yang merupakan bentuk penunaian dari amanah Allah untuk mengatur dan merawat kehidupan.

Dalam kegiatan ini juga diadakanbeberapa rangkaian acara diantaranya. Sosialisasi program BPKK dan pengenalan struktur BPKK PKS Kabupaten Indramayu, Oemberian bingkisan pemenang lomba foto selfiedalam kegiatan pronas hari ibu dan launching buletin bulanan. (Humas)
Share this Article on :

0 komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright PKS Indramayu 2010 -2011 | Design by EagleSotf | Published by Eaglesoft.